Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia

Danny Pomanto dan Fatmawati Rusdi Terkonfirmasi Covid-19, Sekkot Makassar M. Ansar Sementara Jadi Walikota Makassar

  • Bagikan

Makassar,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, M Ansar, menjadi Wali Kota Makassar untuk sementra, itu setelah Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto, dan Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi, terkonfirmasi positif Covid-19 usai menjalani tes PCR. Seperti dilansir yudhaindonesiannews.com melalui makassarmetro.com

Sebelumnya diberitakan, Wali Kota Makassar Danny Pomanto mengumumkan dirinya positif COVID-19. Kabar positif Corona itu disampaikan Danny lewat sebuah video. (7/2/2022/red)

Kemudian Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi terkonfirmasi positif Covid-19. Setelah sebelumnya, Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto mengumumkan diri terpapar Covid-19, (11/2/2022)

Keduanya harus menjalani isolasi mandiri di kediaman masing-masing sampai betul-betul steril dari Covid-19.

Ansar juga  mengatakan, sudah ada pembagian tugas masing-masing, dalam urusan pemerintahan, tidak selamanya dikerjakan atau dihendel oleh wali kota.

“Pemerintahan sudah dibagi tugas. Selalu ada yang mewakili. Tidak harus Pak Wali. Kalau tidak ada banyak asisten apa dan sebagainya,” kata Ansar, Jumat (11/2/2022).

Ansar juga telah mewakili Wali Kota Makassar mengeluarkan edaran terkait rencana penutupan sementara Kantor Balai Kota Makassar pada 14 hingga 16 Februari mendatang.

Itu dilakukan menyikapi banyaknya pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19 di lingkup Balai Kota Makassar.

Sementara, kantor dinas lainnya yang berlokasi di luar Balai Kota tetap menjalankan aktivitas seperti biasanya.

  • Bagikan
Exit mobile version